• komunikasi.umm.ac.id

BUKAN HANYA SEKADAR ‘RECALL THE MEMORIES’, TAPI TENTANG MAKE A NEW MEMORY

Kamis, 19 Desember 2019 21:14 WIB

 

 

Guna menghargai kerja keras dan jeripayah mahasiswa Ilmu Komunikasi dalam mengerjakan praktikum-praktikum, baik Audio Visual, Public Relation, maupun Journalistic, Prodi Ilmu Komunikasi menyelenggarakan Kommaksi 2019 dalam rangka mengapresiasi karya-karya praktikum mahasiswa.

Kegiatan apresiasi yang mengusung tema Recall The Memoriesini dilaksanakan pada Kamis, 19 Desember 2019 yang bertempat di GKB 4 lantai 9 Universitas Muhammadiyah Malang. Bentuk kegiatan yang dilaksanakan yaitu dibagi menjadi dua awarding dan exhibition. Kegiatan awarding berupa kegiatan memberikan penghargaan kepada peraih hasil praktikum terbaik di tiap peminatannya. Bukan hanya hal itu, namun juga terdapat pernghargaan seperti inspiring students, best costum, best dasar editing, best photography. Sedangkan exhibition merupakan pameran dari karya-karya praktikum mahasiswa komunikasi. Dengan adanya pameran tersebut, diharapkan pengunjung dapat mengetahui hasil kerja mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang.

Selain kedua kegiatan tersebut, kegiatan yang paling menarik perhatian berikutnya adalah MOU antara Ilmu Komunikasi dengan Kecamatan Bumiaji, yang nantinya akan berdampak besar terhadap kemajuan untuk keduanya. Rencananya program-program yang akan dilaksanakn di Kecamatan Bumiaji nantinya disusun oleh mahasiswa praktikum Public Relation 2017 yang sesuai dengan praktikum 3 nya mengenai event dan program.

Lebih dari 500 orang hadri dalam acara Kommaksi 2019 ini, yang terdiri dari mahasiswa Ilmu Komunikasi dengan mayoritas mulai dari mahasiswa Angkatan 2015, 2016, 2017, 2018, dan 2019. Alumni-alumni mahasiswa Ilmu Kominikasi. Bahkan Kommaksi 2019 ini juga dihadiri oleh dosen-dosen mahasiswa Ilmu Komunikasi, termasuk kepala program Pendidikan Ilmu Komunikasi, Himawan Sutanto, S.Sos., M.Si dan kepala Lab Ilmu Komunikasi, Novin Farid Setyo Wibowo, S. Sos, M.Si. ini merupakan bentuk dari antusiasme masyarakat Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang.

“Acara ini bener-bener dipusatkan dan dibuat untuk mengapresiasi kerja keras seluruh mahasiswa ikom, aku sih berharapnya mahasiswa dan praktiikan selanjutnya makin semangat praktikum biar bias berdiri di panggung kommaksi.” Ungkap Novia Pratiwi selaku ketua pelaksana Kommaksi 2019. Kegiatan ini disambut baik juga oleh kebanyakan tamu undangan, dan merasa bahwa Kommaksi 2019 adalah kommaksi terbaik sejauh ini.

Kegiatan Kommaksi 2019 diselenggarakan oleh panitia yang terdiri dari mahasiswa Ilmu Komunikasi yang sepenuhnya didukung oleh Lab Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang.

Shared: