"Kreativitas tanpa batas", begitu kira-kira kalimat yang tepat untuk menggambarkan prestasi mahasiswa Ilmu Komunikasi UMM ini.
Bukan hanya sering menjuarai produksi film fiksi dan dokumenter, liputan kulinerpun mampu menyabet Juara I pada Broadcasting Way (Broadway) Citizen Journalism di Communication Festival (COMFEST) 2018, gelaran tahunan Prodi. Ilmu Komunikasi Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) di Jakarta.
Berbekal liputan tentang kuliner khas Malang yang legendaris, Orem-orem, tiga mahasiswa mampu mengalahkan beberapa finalis dari berbagai universitas di Indonesia.
Adalah, Arul Ivansyah, Rahmania Santoso dan Arif Priyono, mahasiswa semester akhir yang masih terus berprestasi di sela-sela kesibukan mereka menyelesaikan skripsi dan berorganisasi. Bagi mereka, berkreasi dan berprestasi dalam bidang yang mereka cintai adalah sebuah keharusan.
Mereka bertiga tergabung dalam Kelompok Sawang SInawang Films Prodi. Ilmu Komunikasi UMM. Kelompok ini terbentuk dari penugasan praktikum yang kemudian solid dan selalu produktif berkarya dan mengikuti berbagai kompetisi film dan jurnalistik.
"Orem-orem kami pilih karena hasil riset kami menunjukkan bahwa panganan khas Malang ini belum banyak orang yang tahu, bahkan salah satu dari kamipun ada yang belum tahu," terang Arul.
COMFEST UAI selalu mengangkat tema dari isu-isu yang sedang aktual, dan kali ini COMFEST mengangkat tema, "Wujudkan Potensi Nusantara". Pilihan tema Citizen Journalism, Orem-Orem Malang, menjadi pilihan yang tepat untuk mengangkat potensi kuliner Malang.