Selamat Untuk Pejabat Struktural Baru Prodi Ikom UMM!

Sabtu, 17 Februari 2018 11:35 WIB

Rotasi jabatan adalah sebuah agenda rutin yang biasa terjadi dalam kultur akademik di Universitas Muhammadiyah Malang. Hari ini, tepatnya pada tanggal 17 Februari 2018, Prodi Ilmu Komunikasi UMM resmi memiliki nahkoda baru. Terhitung sejak 17 Februari 2018 hingga 15 November 2021, Prodi Ikom akan dipimpin oleh Kaprodi baru, M.Himawan Sutanto, M.Si dan sekprodi Widiya Yutanti, M.A sebab masa bakti kaprodi sebelumnya, yakni Sugeng Winarno, M.A, sudah berakhir. Sebelum terpilih menjadi kaprodi dan sekprodi, Himawan dan Widiya adalah sekprodi Ilmu Komunikasi.

Perpaduan dua dosen muda dan energik ini digadang-gadang akan menjadi semangat baru bagi Prodi Ilmu Komunikasi. Himawan, dosen Ikom yang mengabdi di UMM sejak tahun 2003 ini merupakan lulusan terbaik dari Universitas Indonesia. Sedangkan Widiya Yutanti, adalah dosen Ikom yang merupakan lulusan dari Griffith University, Australia. Mereka juga telah berpengalaman sebagai sekprodi pada periode kepemimpinan sebelumnya.

Pelantikan pejabat struktural baru di lingkungan FISIP Universitas Muhammadiyah Malang ini digelar di Ruang 611, GKB 1 lantai 6 UMM. Selain mengukuhkan kaprodi dan sekprodi Ikom yang baru, dekanat juga melantik kaprodi dan sekprodi Ilmu Pemerintahan, Hubungan Internasional, Sosiologi dan Ilmu Kesejahteraan Sosial. Juga ada pengukuhan kepala dan sekretaris laboratorium. Novin Farid Styo Wibowo, M.Si terpilih sebagai Kepala Lab Ikom yang baru, menggantikan Jamroji, M.Comms yang sudah berakhir masa baktinya sebagai kepala Lab. Sedangkan Isnani Dzuhrina, M.Adv digantikan oleh Rahadi, M.Si sebagai sekretaris Lab Ikom yang baru. Sejumlah pejabat baru lainnya pun dilantik. Dari Prodi Ilmu Komunikasi, ada Jamroji, M.Comms yang mendapat amanah baru sebagai Kepala Humas FISIP, didampingi oleh Arum Martikasari, M.MedKom sebagai sekretaris Humas Fakultas. Mantan Kaprodi Ilmu Komunikasi periode 2012-2013, Nurudin, M.Si dilantik sebagai Ketua Pusat Kajian Sosial dan Politik (PKSP), menggantikan Demeiati Nur Kusumaningrum, M.A, dosen yang berasal dari prodi Hubungan Internasional.

Kaprodi baru, M.Himawan Sutanto, M.Si berbincang dengan Ketua PKSP, Nurudin, M.Si di depan icon wall kantor prodi Ikom

 

“Rotasi jabatan ini adalah keniscayaan. Saya atas nama pribadi dan mewakili pimpinan mengucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya atas pengabdian Kaprodi, Sekprodi, Kalab dan Seklab Ilmu Komunikasi yang telah berakhir masa baktinya. Saya berharap semoga pejabat yang baru mampu mengemban amanah dengan lancar dan lebih baik hingga masa baktinya berakhir,”ungkap Dr. Tutik Sulistyowati, M.Si, Wakil Dekan II FISIP UMM.

Sementara itu Nurudin, ketua PKSP yang baru mengatakan, baginya amanah di PKSP bukanlah sesuatu yang baru, sebab sejak tahun 2005 ia sudah aktif berkecimpung dalam kegiatan-kegiatan di PKSP. “Saya sudah turut aktif di PKSP ketika dulu namanya masih Pusat Kajian Sosial. Oleh karena itu bagi saya menjadi ketua PKSP saat ini adalah perpanjangan kinerja sebagai wujud bakti pada institusi,” jelas penulis produktif yang sudah menerbitkan 17 judul buku tersebut. (wnd)

Shared: